Minggu, 14 Juni 2015

JERIT KORBAN PERANG

           
Beberapa tahun terakhir ini banyak sekali kejadian yang dampaknya dirasakan beberapa manusia sebagai derita. Mereka adalah manusia-manusia tanpa dosa yang diganggu kehidupannya di dunia. Peperangan ya itulah yang terjadi. Terkadag mungkin kita berpikir kenapa di jaman yang semakin canggih ini masih saja ada peperangan, yang menggunakan fisik, senjata, senapan, dan akhirnya melahirkan korban jiwa, serta banyak kerugian yang lainnya. Contoh real yang bisa kita lihat adalah peperangan yang terjadi di timur tengah, Gaza, serta Suriah.
                Peperangan ini sudah sangat banyak sekali menelan korban jiwa, materi dan lainnya. Orang-orang jatuh miskin, mereka kehilangan harta benda serta sanak saudara. Sudah banyak air mata yang menetes tak terhentikan di tempat itu.

                Mereka yang berperang, mebantai sesame manusia mengaku melakukan atas dasar agama, namun apakah mereka sadar cara yang mereka lakukan bertentanga dengan ajaran agama yang sebenarnya. Mereka yang berperang telah membantai sesame manusia, membuat mereka menangis dan mensengsarakannya. Seharusnya perselisihan tidak mesti diselesaikan dengan acara peperangan sehingga korban jiwa tidak terjadi. Semoga peperangan bisa disudahi dengan perdamaian dan mereka yang mejadi korban berhenti menjerit kehilangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar